Scroll to top

Pemprov Jatim-Dinsos Jatim Laksanakan Penguatan Kelembagaan Karang Taruna Kabupaten Jember  | BIDANG PEMBERDAYAAN SOSIAL

Dipublikasi pada 28 Juni 2022

JEMBER – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) melalui Dinas Sosial (Dinsos) Jatim melakukan penguatan kelembagaan pada kegiatan pengukuhan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Jember masa bakti 2022-2027. Kegiatan dilaksanakan pada Senin (27/6/2022) di Pendopo Wahya Wibawa Graha, Jl. Wijaya Kusuma 11 Jember.

Hadir dalam kegiatan ini, Bupati Jember Hendy Siswanto, Wakil Bupati Jember Muhammad Balya Firjaun Barlaman, Kepala Dinsos Kabupaten Jember, perwakilan Dinsos Provinsi Jatim Susanto AKs, Ketua Pengurus Karang Taruna Provinsi Jatim Agus Maimun, serta seluruh Pengurus Karang Taruna Kabupaten Jember.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars Kabupaten Jember, lalu pembacaan Surat Keputusan Bupati Jember tentang Pengurus Karang Taruna Masa Bakti tahun 2022-2027 oleh Dinsos Kabupaten Jember, kata-kata pengukuhan oleh Bupati Jember, sambutan Ketua Karang Taruna Jember terpilih, sambutan Ketua Karang Taruna Provinsi Jatim, lalu diakhiri sambutan dan arahan Bupati Jember.

Dalam statemen-nya Ketua Karang Taruna Jember, Kay siap menghidupkan kembali Karang Taruna Jember yang vakum selama dua periode. 

Sementara, Bupati Jember Hendy Siswanto dalam arahannya menyampaikan, Jember mengalami kevakuman pengurus selama dua periode, terbentuknya pengurus baru diharapkan bisa memotivasi para generasi muda untuk ikut berpartisipasi dalam penanganan masalah sosial. 

Dia menjelaskan, beberapa permasalahan sosial di Jember antara lain, meningkatnya jumlah pengguna narkoba, meningkatnya angka perceraian pertanda permasalahan dalam keluarga, meningkatnya pengangguran, dan masalah sosial lainnya.

“Mengingat kompleksnya permasalahan sosial tersebut diharapkan Karang Taruna ikut ambil bagian dalam penanganan narkoba dan mengatasi pengangguran dengan menciptakan inovasi baru yang mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Kabupaten Jember siap mendukung Karang Taruna untuk bisa lebih maju dan berkembang,” tegas Hendy. (sst/ul)





  • Alamat

    Jl. Gayung Kebonsari No.56b, Gayungan, Kec. Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60235

  • Fax

    -
  • Total Pengunjung

    434616
  • Telepon

    0318290794
  • Email

    dinsosjatim56b@gmail.com
© 2020, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur.
All right reserved.