Scroll to top

Dinsos P3A Kota Madiun Adakan Halalbihalal Bersama Staf, Karyawan, dan Pilar Sosial | BIDANG PEMBERDAYAAN SOSIAL

Dipublikasi pada 19 April 2024

KOTA MADIUN - Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Kota Madiun menyelenggarakan halalbihalal bersama seluruh staf, karyawan dan juga pilar sosialnya, Kamis (18/4/2024). 
  
Halalbihalal ini diselenggarakan di Ruang Pertemuan Atas Dinsos P3A Kota Madiun. Acara ini pun dihadiri langsung oleh Kepala Dinsos P3A Heri Suwartono SSos MSi.

Ketika ditemui di ruang kerjanya, Heri menyampaikan, tujuan diadakannya Halalbihalal ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi, “Jadi di momen hari raya Idulfitri ini, kita saling memaafkan apa yang salah dan khilaf, baik disengaja atau yang tidak disengaja,” katanya. 

Selain itu, Heri juga menambahkan bahwasanya meminta maaf itu tidak harus dilakukan di saat Idulfitri saja. Melainkan meminta maaf bisa dilakukan setiap saat. “Dengan momen ini, mungkin yang kemarin meminta maaf itu malu dan sebagainya, menjadi lebih luwes,” tambahnya.

Ia pun berharap, dengan halalbihalal ini, kerja tim Dinsos P3A Kota Madiun menjadi semakin solid. “Saya harap dengan team yang solid dan kuat, semua target dan pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik,” pungkasnya.

Setelah acara halalbihalal selesai, kegiatan diakhiri dengan bersalam-salaman, saling bermaafan, lalu ramah-tamah menikmati hidangan yang ada. (hans/din)





  • Alamat

    Jl. Gayung Kebonsari No.56b, Gayungan, Kec. Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60235

  • Fax

    -
  • Total Pengunjung

    436589
  • Telepon

    0318290794
  • Email

    dinsosjatim56b@gmail.com
© 2020, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur.
All right reserved.